Monday, October 23, 2023

Resume Ke-4; Gali Potensi Ukir Prestasi

Pertemuan Ke-4
Kelas Belajar Menulis Nusantara (KBMN) Ke-30 PGRI 
Senin, 23 Oktober 2023

Pemateri : Aam Nurhasanah, S.Pd
Moderator : Helwiyah, S.Pd, MM
Materi : Gali Potensi Ukir Prestasi


Pertemuan ke-4 ini, sang moderator berbakat ibu Helwiyah membuka pertemuan dengan pantun:
Bunga sekuntum harum baunya
Banyak dijual di daerah Betawi
Assalamu'alaikum sobat semua
Salam kenal dari bu Ewi

Pemateri pada pertemuan ke-4 ini adalah pejuang literasi yang sudah terkenal dan telah menerbitkan buku-bukunya yaitu ibu Aam Nurhasanah, S.Pd. Salam Literasi buat buk Helwiyah dan bu Aam.

Dalam diri setiap kita mempunyai potensi, lantas kenapa tidak berusaha memanfaatkan potensi yang ada pada diri kita? Salah satu potensi adalah menjadi pegiat Literasi.

Menulislah, karena dengan menulis kita akan berprestasi dan dengan menulis kita akan mencapai kesuksesan. Nah tentunya cara menggali potensi itu dengan adanya seorang pakar untuk memantik dan mengompori semangat kita.

Diawal materi, bu Aam menyajikan vooting tentang apakah bapak/ibu sudah memulai menulis resume? Ini sebagai awal bentuk motivasi yang beliau berikan yaitu bertanya kepada diri sendiri apakah sudah memulai menulis.

Bu Aam menjelaskan tentang bagaimana cara Menggali Potensi Ukir Prestasi yaitu dengan cara melakukan sesuatu yang disukai, semisal menulis.

Motivasi dan percaya diri bu Aam beliau dapatkan saat mengikuti Kelas Menulis Gelombang ke-12 dan yang menjadi narasumber bu Kanjeng. Berka tantangan yang bu Kanjeng berikan yaitu menulis buku antologi. Dan ini merupakan perwujudan buku pertama bu Aam dengan judul "Semangat Menulis Bersama Bu Kanjeng".

Kemudian bu Aam menerbitkan buku keduanya dengan judul "Mengukir Mimpi Menjadi Penulis Hebat", ini merupakan buku yang ditulis sebagai syarat lulus KBMN.

Beranjak sejak mengabdi diri sebagai Tim Solid Omjay, bu Aam menerbitkan buku kedua dengan judul "Kunci Sukses Menjadi Moderator Online".

Puncak kesuksesan itu ketika bu Aam mengikuti lomba menulis blog Tingkat Nasional dan akhirnya keluar sebagai juara 1, prestasi luar biasa. Ini merupakan muara diterbitkan buku ketiga dengan judul  "Blogger Inspiratif"

Detik paling mengharukan dan bahagia bagi Aam adalah saat mengikuti tantangan menulis buku buku satu minggu bersama Prof. Richardus Eko Indrajit, buku ini lolos dipercetakan PT. Andi dan buku beliau sejajar dirak toko buku besar penerbit Gramedia.

Nah, banyak lagi prestasi bu Aam yang menjadi motivasi bagi kita untuk menggali potensi mengukir prestasi.


4 komentar: